f ~ ㅤ

Halaman

GERAKAN PSN SERENTAK SETIAP HARI JUMAT PUSKESMAS KESAMBEN NGORO

         
Kasus DBD di Jombang meningkat di tahun 2018 dibandingkan tahun 2017. Sepanjang 2018 terdapat 411 orang menderita DBD.

Penderita DBD Mulai meningkat sejak Oktober 2018, sejak masuk musim penghujan.

      Begitu juga kasus DBD di wilayah kerja Puskesmas Kesamben Ngoro,di tahun 2017 di temukan 13 kasus ,dan di Th 2018 26 kasus,

Peningkatan itu terjadi karena faktor lingkungan. Masih banyak genangan air menjadi tempat tumbuhnya jentik nyamuk, juga ventilasi dan pencahayaan rumah yang kurang sehingga rumah gelap dan menjadi sarang nyamuk,"

 Sebagai upaya penurunan kasus DBD Gerakan PSN lebih menyeluruh, mulai dari mengecek genangan air, ventilasi rumah hingga pemberantasan jentik nyamuk. Juga kami  petugas puskesmas melakukan PSN rutin setiap hari Jumat bersama kader  kesehatan,warga dan lintas sektor. " GERAKAN PSN SERENTAK SETIAP HARI JUMAT"

              Sebelum pelaksanaaan PSN serentak Puskesmas Kesamben Ngoro mengadakan koordinasi lintas Program dan lintan Sektor,setelah di lakukan koordinasi baru di tetapkan jadwal pelaksanaan PSN serentak,


PSN Serentak yang di laksanakan Puskesmas Kesamben Ngoro meliputi Kegiatan.
 1. Penyuluhan keliling di semua Desa
 2. Kerja bakti setiap rumah dengan membersihkan lingkungan ,bak mandi ,selokan        dll.
 3. Survey jentik yang di laksanakan oleh kader jumantik di setiap dusun ( pemberian      Abate)
 4. Penyuluhan langsung pada masyarakat,yang di dapati ada jentik positif.

           























DARI KEGIATAN "GERAKAN PSN SERENTAK SETIAP HARI JUMAT" pada jumat ke III
di temukan ABJ 81,82%, DARI 836 rumah yang di periksa.